Assalamu'alaikum ananda Soleh/h X TP, bagaimana kondisi kalian?? Semoga semua dalam keadaan sehat walafiat dalam lindungan Allah SWT aamiin.
Mari awali pembelajaran hari ini dengan membaca Bismillhirrohmannirrohim dan doa belajar. Semoga apa yang akan kita pelajari menjadi ilmu yang bermanfaat dan mendapat keberkahan dari Allah SWT allahumma aamiin
Pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang Ciri Ciri Makhluk Hidup.
Pengertian makhluk hidup adalah suatu organisme yang dapat
mempertahankan dirinya dari berbagai perubahan lingkungan dan dapat
berkembangbiak untuk melestarikan jenisnya. Dalam dunia biologi yang termasuk
ke dalam golongan makhluk hidup adalah mikroorganisme seperti bakteri,
tumbuhan, hewan, dan manusia.
Ciri ciri mahluk hidup adalah:
Ø Bernapas
Bernapas atau respirasi pada manusia dapat diartikan sebagai proses memasukkan oksigen ke dalam paru-paru dan mengeluarkan gas zat-zat sisa. Di dalam sistem pernapasan manusia terjadi proses pertukaran antara gas oksigen dan karbondioksida. Oksigen akan digunakan untuk proses metabolisme tubuh dan menghasilkan energi. Sisa-sisa metabolisme berupa gas karbondioksida selanjutnya akan dialirkan ke paru-paru dan dikeluarkan melalui hidung. Oksigen dialirkan ke seluruh tubuh melalui media darah. Sedangkan karbondioksida dialirkan dari seluruh tubuh menuju paru paru. Bukan hanya manusia saja yang memerlukan proses pernapasan. Tumbuhan membutuhkan udara untuk menghasilkan makanan dan hewan juga memerlukan udara seperti halnya manusia.
Sistem pernapasan pada setiap makhluk hidup tidaklah sama, karena disesuaikan habitat dia hidup dan jenis makhluk hidup tersebut. Sebagai contoh hewan yang hidup di darat seperti kucing bernapas menggunakan paru-paru. Sedangkan hewan yang hidup di laut seperti ikan bernapas menggunakan insang.
Ø Memerlukan
makan/minum
Setiap makhluk hidup tentu membutuhkan makanan untuk bertahan
hidup. Sumber energi yang ada di dalam tubuh kita adalah makanan. Ibaratnya
adalah sepeda motor tanpa bensin tentu tidak bisa jalan. Makanan berfungsi untuk menghasilkan
energi, pertumbuhan, dan mengganti sel tubuh yang rusak. Sedangkan, air
berfungsi sebagai zat pelarut di dalam tubuh.
Ø Dapat bergerak
Bergerak, Semua makhluk
hidup dapat bergerak. Manusia dan hewan dapat bergerak bebas atau pindah
tempat. Untuk bergerak, manusia dan hewan memerlukan sarana bantu untuk
bergerak yang disebut alat gerak. Alat gerak dapat berupa kaki untuk berlari,
sirip untuk berenang, dan sayap untuk terbang
Ø Mengalami tumbuh
dan berkembang
Tumbuh atau pertumbuhan merupakan
perubahan biologis secara irreversible yang ditandai dengan bertambahnya ukuran
tubuh makhluk hidup seperti pertambahan tinggi serta berat badan. Pertumbuhan
dapat diukur secara kuantitatif. Berkembang atau perkembangan adalah kondisi
menuju tercapainya kedewasaan yang terjadi secara reversible. Berbeda dengan
pertumbuhan, perkembangan termasuk kondisi yang tidak dapat diukur secara
kuantitatif namun dapat diukur secara kualitatif.
Manusia
dikatakan tumbuh ketika tubuhnya semakin bertambah tinggi. Perubahan bentuk tubuh
terjadi akibat sel-sel dalam tubuh jumlahnya semakin banyak, sehingga volume
tubuh menjadi bertambah. Pertumbuhan bersifat irreversibel yang artinya jika
Anda bertambah tinggi maka tidak akan mungkin kembali menjadi pendek. Sementara itu berkembang merupakan proses perubahan menuju kedewasaan.
Sebagai contoh perkembangan katak. Awalnya telur katak menetas dan berubah
menjadi berudu, lalu berubah menjadi katak berekor, kemudian menjadi katak
muda, dan terakhir berubah menjadi katak dewasa. Pertumbuhan yang
terjadi pada manusia dan hewan bersifat terbatas, artinya kita hanya bisa
tumbuh sampai usia tertentu dan setelah itu pertumbuhannya akan terhenti.
Sedangkan pertumbuhan pada tumbuhan biasanya tidak memiliki batasan usia,
maknanya tumbuhan akan selalu tumbuh seumur hidupnya.
Ø Mempunyai
kemampuan berkembangbiak (reproduksi)
Reproduksi
atau berkembang biak adalah proses biologis individu untuk menghasilkan
individu baru. Reproduksi bertujuan untuk mempertahankan jenis/ keturunan agar
tidak punah. Tujuan makhluk hidup
berkembang biak adalah melestarikan jenisnya.
Ø Peka terhadap Rangsang
(iritabilasi)
Adalah
kemampuan makhluk hidup untuk bereaksi terhadap
perubahan yang terjadi disekitarnya berupa stimulus baik yang berasal dari
cahaya, suhu, aroma, dll. contoh tumbuhan akan tumbuh menanggapi rangsang cahaya matahari ( tumbuhnya ke arah matahari seperti pada bunga pukul 4 Mirabilis jalapa ), laron dan binatang serangga kecil yang bisa terbang juga menanggapi
rangsangan cahaya. Sentuhan pada putri malu
maka akan menutup.
Ø Ekresi / mengeluarkan zat sisa
Ekskresi sangat diperlukan
karena zat sisa bersifat racun sehingga jika tidak dikeluarkan akan mengganggu
kinerja tubuh. Setelah berolahraga/ saat udara panas tubuh berkeringat, sebaliknya, saat udara dingin lebih sering buang air kecil mengeluarkan
urine. Keringat yang mengandung garam mineral dan urine merupakan
contoh zat sisa yang dikeluarkan makhluk hidup. Ada pula karbon dioksida dan
uap air yang dikeluarkan sebagai zat sisa dari proses respirasi. Pengeluaran
zat sisa oleh makhluk hidup disebut ekskresi. Ekskresi sangat diperlukan karena
zat sisa bersifat racun sehingga jika tidak dikeluarkan akan mengganggu kinerja
tubuh.
Perkembangbiakan Tumbuhan
a.
Generatif (Secara kawin) dengan:
·
Penyerbukan :
menempelnya serbuk sari (sel kelamin jantan) di kepala putik (sel kelamin
betina). Penyerbukan dapat terjadi dengan
perantara angin, hewan, air, dan manusia.
·
Pembuahan : meleburnya sel kelamin jantan pada serbuk
sari dan sel kelamin betina pada putik,sehingga membentuk calon indifidu baru. Perkembangbiakan kawin dilakukan
oleh tumbuhan biji
b.
Vegetatif (secara tidak kawin)
v Alami :
membelah diri, spora, tunas,
umbi, geragih (stolon), dan akar
tinggal
v Buatan : setek, cangkok, merunduk, kultur jaringan
Usaha untuk memperbaiki mutu tanaman dapat dilakukan dengan cara okulasi
(menempelkan mata tunas), sambung
pucuk (enten).
Perkembangbiakan hewan:
· Membelah diri,
contoh amuba
· Tunas, contoh
Hydra
· Fragmentasi,contoh
cacing pipih
· Bertelur (ovivar)
,contoh ikan, katak (pembuahan di luar) dan serangga,unggas (pembuahan di
dalam).
· Beranak (vivivar),
contoh paus, kuda
· Bertelur-melahirkan (ovovivivar),contoh jenis reptile 9kadal,ular, buaya
· Kloning
Mari kita akhiri pembelajaran hari ini dengan membaca Alhamdulillahhirobbilalamin. Jangan lupa untuk mengisi presensi pada link berikut https://forms.gle/suza8wZH54BQJrZc8